Tentang Uang dan 7 Manfaat Kebiasaan Menabung

Kebiasaan menabung melatih diri menumbuhkan dan memiliki sifat positif, sifat positif yang rata-rata dimiliki oleh orang sukses dan bahagia di dunia
Mamah selalu dan selalu menyisakan kenangan baik..
Semoga kelak ketika diri ini tiada, pun bisa dikenang akan yang baiknya. Aamiin

Tentang Uang dan 7 Manfaat Kebiasaan Menabung

Tentang Uang

Pekan lalu beredar beberapa tulisan tentang menghargai uang sebagai wujud rasa syukur. Aaahhh saat membacanya plek ketiplek, kok rasanya seperti dengar suara merdu almr. Mamah.

Beliau tuh paling rewel soal urusan uang, bukan bagaimana cara mengeluarkannya saja yang beliau atur, namun cara menyimpan dan menatanya pun penuh aturan.

Tulisan yang lewat beberapa waktu lalu, intinya agar kita menata susunan uang lembar demi lembarnya dengan rapi. Bukan perihal mengagungkan uang, akan tetapi itu menjadi wujud rasa syukur bahwa begitu menghargai nikmat rezeki dari-Nya berapa pun itu.

Kenapa saya katakan jadi inget almr. Mamah?

Karena dulu ya, dulu... Zaman saya masih imut-imutnya. hihi
Beliau selalu bilang, susun lembaran uang yang rapi. Bukan rapi lurus aja, tapi harus sama jajarannya. Atas dan bawah gambarnya gak boleh acak-acakan.

Tahun itu masih banyak uang lembaran merah perahu bertebaran, dikumpulkan agar jadi seribu rupiah. Harus sama itu susunan perahunya. Atau lembaran ijo yang ada si monkey nangkring di pohon, itu juga sama kaga boleh terbalik nyusunnya. (ketauan tuanya dah uang zamannya) 😅.

Tentang Uang dan 7 Manfaat Kebiasaan Menabung

Pun dengan uang receh, seperti pernah saya ulas sebelumnya beliau rapikan dengan plastik. Ada satu lagi yang jadi rutinitasnya beliau. Biasanya nih, beliau suka memisahkan uang baruan, uang yang masih jlepat kata kita mah (kaku). Terus dilipat jadi segitiga. 

"Uang baru tuh jarang dapetnya, kalau gak musim lebaran. Kalaupun dapet, yang boleh dilipet cuma yang nominal cepe dan gopean aja. Selebihnya jangan," kata Mamah. Lah ora bisa belanja sayuran nanti, kalau yang serebu ama goceng dilipet juga, gumamku dalam hati.

"Kalau cakep, rapi, masih kaku jadi sayang dijajaninnya". Nah kata beliau jadi bisa disimpen sekalian nabung, kalau sewaktu-waktu sangat dibutuhkan benar, bisa dipakai.

Dari cara beliau menata uang itu, saya banyak belajar. Bahwa benar menghargai uang yang didapat itu sangat penting, sebab berhubungan dengan keberkahan rezeki kita. 

Dan insya Allah selalu dilapangkan hati kita, sekalipun di mata orang lain kita tidak punya apa-apa

Hingga pada akhirnya 2002 beliau berpulang, simpenan lembaran perahu dan monkey masih ada disimpan oleh adek saya sampai sekarang, walau ga utuh karena ada beberapa yang dipinta orang.

Jadi kebiasaan itu sampe sekarang ya masih reflek saya lakukan kalau ketemu uang baruan dilipat segitiga. Umen bedanya saya mah dilipat doang gak awet disimpennya 😅.

***

Bersyukur pada setiap lembar uang yang didapat, insya Allah magnet kenikmatan hidup berdatangan

Namun jangan lupa di balik itu haruslah ada kekuatan sedekah yang paling utama. ☺ InsyaAllah aamiin. 

Oh iya, perihal sedekah bukan perkara uang saja loh, dulu beliau ajarkan banyak hal tentang sedekah.

Nanti deh dibuat ulasannya ya .☺


Penulis: Teh Rika Nursantika
Pengasuh TPA Azka Islami
Pondok Soga, Pantai Hurip Kec. Babelan Bekasi.

---------------------------

7 MANFAAT KEBIASAAN MENABUNG

Kebiasaan menabung juga melatih diri untuk memiliki beberapa sifat positif, bukan sembarang sikap positif, sifat ini rata-rata dimiliki oleh orang-orang sukses. Sifat apa saja yang akan dilatih saat kita menabung?

Tentang Uang dan 7 Manfaat Kebiasaan Menabung

Berikut 7 manfaat yang dapat kita tumbuhkan dari kebiasaan menabung.

1. Sabar

Menabung akan melatih sifat sabar. Dengan menabung, kita akan terbiasa untuk berkorban menahan keinginan-keinginan sejenak dan meletakkannya di bawah tujuan jangka panjang. Prakteknya dengan menabung sedikit-demi sedikit mengumpulkan uang sampai jumlahnya cukup untuk membeli sesuatu yang telah kita idamkan. 

Hal ini juga menjauhkan kita dari kebiasaan berhutang atau kredit yang menyuburkan praktek riba, semoga dengan demikian hidup kita jadi lebih tenang dan lebih berkah.

2. Disiplin

Disiplin bukanlah sifat yang tumbuh tanpa latihan. Dengan menabung kita telah melatih diri sendiri untuk selalu menyisihkan uang sesuai komitmen. Baik menyisihkan setiap hari atau per beberapa hari bahkan setiap gajian kita dilatih untuk mendisiplinkan diri mengumpulkan uang sedikit demi sedikit demi sebuah tujuan.

3. Komitmen dan Integritas

Menabung adalah kegiatan yang dilakukan secara berulang sehingga menjadi kebiasaan. Dari kegiatan menabung inilah kita akan belajar setia kepada komitmen dan bertanggungjawab pada apa yang telah kita tetapkan. 

Kebiasaan inilah yang akan mengajarkan kita mengenai integritas, menyamakan apa yang kita lakukan dengan apa yang telah kita niatkan atau katakan. Kita akan belajar mengesampingkan keinginan-keinginan membeli sesuatu yang tidak terlalu penting dan menyimpannya secara konsisten.

4. Perencanaan yang Matang

Disadari ataupun tidak, saat kita rajin menabung kita pastinya memiliki life goal yang jelas. Contohnya, saat kita menabung agar tahun depan kita bisa langsung membeli properti secara tunai. Itu membuat kita memiliki tujuan hidup yang lebih jelas, terarah dan terukur, disertai dengan perencanaan keuangan yang lebih baik dan manajemen yang tepay untuk mewujudkannya.


5. Tertib dan Teratur

Mengapa kebiasaan menabung akan membuat hidup kita lebih tertib dan teratur?. Dengan membiasakan menabung, maka pada setiap bulan kita pasti telah memiliki perencanaan keuangan dan mampu mengatur kebutuhan mana yang harus diprioritaskan. 

Dengan perencanaan seperti ini, hidup kita dan kondisi keuangan jadi menjadi lebih stabil dan lebih mudah untuk ditata.

6. Kontrol Diri

Berhubungan dengan sifat yang sudah disebutkan sebelumnya, yaitu menabung dapat membuat hidup kita lebih tertib dan teratur. Karena tujuan sudah jelas, kita jadi juga dilatih untuk mengontrol diri dan nggak mudah tergoda dengan penawaran diskon atau membeli barang yang nggak diperlukan karena ada tujuan lebih besar yang ingin dicapai.

7. Tangguh / Resilience

Rajin menabung pun akan sangat membantu kita untuk memiliki sifat tangguh dalam menghadapi berbagai krisis yang nggak terduga. Contohnya, tiba-tiba ada pengeluaran tidak terduga yang harus ditunaikan, seperti kerusakan barang dan lainnya. 

Kita nggak perlu panik dan stres karena sudah memiliki tabungan yang cukup untuk memenuhi kebutuhan mendadak yang tidak terduga tersebut.

Demikian sedikit catatan tentang manfaat menabung. Tidak ada kata terlambat untuk memulai, ayo menabung demi hidup yang lebih damai dan berkah. 


Posting Komentar

No Spam, Please.