Saat sedang liburan di Bali sempat mampir di simpang jalan raya Tuban (Kuta) menuju ke Jogger, foto-foto sepuasnya di Patung Satria Gatot Kaca
Patung beton ini sangat menonjol karena cukup besar dan tampak terawat, berwarna putih bersih, di sinari lampu dari bawah pada saat malam sehingga semakin menambah keindahan patung tersebut.
Setelah putar2 dan mengambil foto2 sepuasnya secara gak sengaja saya tertarik sama roda pada kereta patung tersebut, nih saya foto dari deket patung Satria Gatot Kaca karya I Wayan Winten yang dibuat tahun 1994 ini.
saya tertarik dengan alur ban atau roda kereta tersebut, entahlah, yang pasti roda kereta itu mengingatkan saya akan ban atau roda belakang standard (IRC) pada motor honda tiger saya :)
oh yah ada hal lain yang menggelitik hayalan saya tentang patung itu ... busur panah gak mengembang dan tangan kanan pemanah juga memegang tombak...
Sebagai sebuah landmark... patung ini keren... dan yang terpenting... foto deket patung ini gratis karena letaknya di pinggir jalan. :)