Cara mudah merangkum serial twit dengan Chirpstory

Untuk menyimpan serial twit atau kultwit saya menggunakan Chirpstory yang dapat digunakan hanya dengan login melalui API Twitter (login dengan menggunakan akun twitter dan tanpa perlu daftar lagi)
Bagi saya sampai detik ini belum ada media sosial yang mengalahkan Twitter. 140 karakter yang dapat diisikan teks apa saja, kapan saja. (Tulisan ini dibuat tahun 2012. Sejak 2017 twitter kini bisa memuat 280 karater)

Untuk mengetahui sebuah kejadian, twitter berkali-kali mampu menjawab lebih cepat, walaupun sering juga salah info sebab kicauan bukan dari mereka yang langsung mengalami.

BTW saya nggak akan bahas soal twitter kok, walaupun erat kaitannya dengan sosial media buatan om Jack Dorsey ini :)

Salah satu fasilitas di twitter adalah "favorite", untuk menyimpan twit yang bagus kita dapat membuatnya menjadi favorit, karena terus terang untuk melacak sebuah twit tidaklah mudah apalagi untuk melacak twit setahun lalu.

OK, kita bisa menggunakan tool favorite untuk menyimpan 1 atau 2 twit, bagaimana dengan serial twit atau yang populer dengan istilah "KULTWIT" kurang lebih artinya "Kuliah di Twitter".

Untuk menyimpan serial twit atau kultwit saya menggunakan Chirpstory yang dapat digunakan hanya dengan login melalui API Twitter (login dengan menggunakan akun twitter dan tanpa perlu daftar lagi).


Cara mudah merangkum serial twit dengan Chirpstory

Cara mudah merangkum serial twit dengan Chirpstory
Dalam penjelasan resminya Chirpstory adalah tool atau alat online untuk berbagi kisah dari twitter, menata twit-twit "favorite", obrolan, dokumentasi hashtag #, dlsb dengan fasilitas drag and drop.


Cara mudah merangkum serial twit dengan Chirpstory
Asiknya, walaupun serial twit sudah kita simpan, twit-twit tersebut masih bisa di RT, jawab dan dijadikan favorit, syaratnya harus login akun twitter dulu :)

Pengalaman pertama saya menggunakan Chirpstory adalah merangkum kultwit dari @malakmalakmal tentang Gender, hasilnya bisa disimak di SINI.

Mari rangkum cerita favorit, abadikan dan berbagi :)

Dah kayak brand ambassador Twitter dan Chirpstory aja nih :)

Kalo ada layanan online sejenis, jangan sungkan memberitahu saya melalui kolom komentar yah, saya akan coba satu persatu sampai dapat yang asik untuk saya posting dan share lagi melalui blog :)

Terima kasih
Salam

Posting Komentar

No Spam, Please.